Kamis, 16 Agustus 2012

Iklan Mobil Hyundai Veloster Dilarang Diputar Karena Menyeramkan




Di Belanda, iklan ini mendapatkan penolakan keras karena isi iklan mobil Hyundai Veloster ini dianggap terlalu menyeramkan. Walaupun mobil ini terlihat luar biasa, iklan tersebut jika anda saksikan terlihat menyeramkan, bahkan ada yang berkomentar lucu, kreatif, bagus, dan lain sebagainya.

Diperlihatkan dalam video tersebut, ada sesosok makhluk tanpa wajah yang sedang membawa sabit pencabut nyawa. Pada scene pertama yang menggunakan mobil lain, ada seorang wanita yang turun lewat pintu kiri mobil tiba-tiba ditabrak oleh truk.

Setelah itu berbeda scene, seorang wanita (beda dengan scene pertama), juga akan melakukan hal yang sama. Karena ia menaiki mobil Hyundai Veloster, ia sampai lupa kalau di sisi kiri tidak ada tangkai pintu. Akhirnya ia pun lewat melalui sisi kanan. Pencabut nyawanya pun bingung, dan akhirnya ia pun tertabrak oleh truk.

Kalau menurut saya sih memang kocak dan kreatif, tetapi jika anda seorang yang rada takut sama hal yang beginian, tidak usah disimak saja videonya.

Masih penasaran, saya kasih nih videonya...


Bagikan

Enjoy our articles

Iklan Mobil Hyundai Veloster Dilarang Diputar Karena Menyeramkan
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Do you like our content? Subscribe us.